Sharing Session Kiat Lolos Proposal World Class Professor (WCP)
Pada hari Kamis tanggal 18 Januari 2024 bertempat di Auditorium Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Pattimura, Ibu Dr. Hellna Tehubijuluw, M.Si. selaku penerima hibah World Class Professor tahun 2023 memberikan materi “Sharing Session Kiat Lolos Proposal World Class Professor (WCP)”. Kegiatan yang dihadiri oleh civitas akademika dari berbagai program studi di lingkungan Universitas Pattimura ini merupakan kegiatan berbagi pengalaman tentang bagaimana tips dan kiat dalam menulis proposal WCP mulai dari dasar hukum, tujuan, syarat dan kewabijan dosen pengusul, jenis kegiatan, pelaksanaan dan luaran program. Narasumber yang juga merupakan dosen pada program studi kimia FMIPA Unpatti mendapat dana hibah World Class Professor dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi tahun anggaran 2023. Ibu Ellen saapan akrab beliau menyatakan bahwa penyajian materi ini merupakan inisiatif sendiri untuk memberikan pengalaman menulis proposal bahkan bersedia melakukan pendampingan penulisan proposal kepada sesama dosen di Universitas Pattimura.
Turut hadir pula dalam kegiatan ini Bapak Sekretaris Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Pattimura (LPPM Unpatti), Dr. E. K. Huliselan, M.Si., yang sangat mengapresiasi kegiatan sharing session yang dilakukan narasumber dan perlu dicontoh oleh civitas akademika yang lain. Beliau juga memberikan masukan agar penerima hibah baik kegiatan penelitian maupun pengabdian masyarakat mau menjadi pendamping dan pemateri pada program coaching clinic yang digagas oleh lembaga LPPM Unpatti agar Unpatti bisa bersaing dengan kampus lainnya di Indonesia.
Peserta kegiatan sharing session sangat antuasias mengikuti kegiatan sampai selesai. Menurut peserta, kegiatan ini sangat bermanfaat terkhusus bagi perbaikan penulisan jurnal saat kegiatan WCP yang dilaksanakan pada September tahun 2023. Narasumber berharap dengan kegiatan ini semoga dapat merangsang keinginan dari dosen yang lain agar dapat menulis dan mengupload proposal WCP untuk tahun anggaran berikutnya.
[IR]
0 Comments